Danau maninjau terletak 38 kilometer sebelah barat Bukittinggi dan 50 kilometer sebelah utara ibukota provinsi Sumatera Barat yaitu Padang.Maninjau sebuah Danau dengan pemandangan yang indah, bersih dan penduduk yang ramah. Jika udara cerah maka pengunjung dapat melihat jelas gunung yang ada di seberang danau. Di sekitar Danau Maninjau anda bisa berenang, memancing dan berperahu.
Jika anda menuju danau Maninjau dari arah Bukittinggi anda akan melewati daerah atau desa yang disebut dengan Ambun Pagi atau Embun Pagi. Di sini anda akan menikmati segarnya udara dan menikmati pemandangan Danau Maninjau.
Tempat menarik lainnya di daerah ini adalah puncak lawang, dahulu pada jaman penjajahan belanda Puncak Lawang adalah tempat beristirhat para pejabat pemerintahan. Pemandangan yang indah dan udara yang sejuk menjadikan tempat ini tempat rekreasi andalan. Kini Puncak Lawang pun terkenal di dunia internasional khususnya bagi pecinta olah raga Paralayang. Setiap tahun di Puncak Lawang ini di adakan kejuaraan paralayang kelas internasional.
Perjalanan
ke Danau Maninjau takkan terlupakan indahnya, lewat sawah dan desa-desa kecil di lembah yang terjal. Kita akan melewati kelok 44, yang konon artinya adalah adanya 44 kelokan menuju tepian danau. Pada beberapa bagian jalan melalui lereng bukit yang diselimuti kabut. hamparan danau yang membiru dan luas seakan menyambut dan menyapa, seperti penduduknya yang ramah.
Hal menarik berikutnya adalah makanan khas di Danau Maninjau. Maninjau kaya akan ikan yang disajikan di banyak restoran di sepanjang pantainya.Salah satunya palai rinuak, makanan yang terbuat dari ikan yang cuma ada di danau ini saja. Kalau ditanya rasanya... waah mantap!
waw
BalasHapus